(www.cenderawasihpos.com, Rabu 4 Juli 2007)
TIMIKA - Masih dalam rangka Penas KTNA, pihak Dinas Peternakan Kabupaten Mimika telah melakukan survei lapangan mencari peternak berbakat untuk diikutsertakan. Kepala Dinas Peternakan, Ir. Jhon Wiclif Tegai melalui Wakil Kepala Dinas Ir. Clemens M. Rumbiak mengatakan, seleksi dilakukan selama beberapa hari. Akhirnya terpilih dua peternak terbaik yakni Yosias Magai dan Soni Wakerkwa, yang akan diutus mengikuti Penas KTNA di Palembang.
Ditemui Radar Timika (Group Cenderawasih Pos) di ruang kerjanya, Selasa (3/7), Clemens Rumbiak menjelaskan, Yosias dan Soni berlatar belakang sebagai peternak ayam petelur dan ayam pedaging yang selama ini berusaha di Kampung Utikini Baru (SP 12), Distrik Kuala Kencana. Kedua peternak masuk kategori mandiri, sebab mampu menjalankan usaha tanpa bantuan dari pemerintah. Dia berharap kedua peternak bisa menjadi contoh bagi peternak lokal lainnya di daerah ini. "Mereka peternak yang sudah cukup lama dan mau berusaha untuk maju,” katanya. Di pihak lain, menurut Clemens, Dinas Peternakan berharap kepada Yosias Magai dan Soni Wakerkwa mampu tampil dengan baik sekaligus menimba ilmu sebanyak-banyaknya dari kegiatan Penas KTNA di Palembang tersebut. (krg/tmy)
Selamat Datang di Blog Info Konservasi Papua
Cari Informasi/Berita/Tulisan/Artikel di Blog IKP