Subscribe

RSS Feed (xml)

Powered By

Skin Design:
Free Blogger Skins

Powered by Blogger

Selamat Datang di Blog Info Konservasi Papua

Cari Informasi/Berita/Tulisan/Artikel di Blog IKP

IKLAN PROMO : VIRTUOSO ENTERTAIN " NUMBAY BAND ", info selengkapnya di www.ykpmpapua.org

IKLAN PROMO : VIRTUOSO ENTERTAIN " NUMBAY BAND ", info selengkapnya di www.ykpmpapua.org
Info Foto : 1) Virtuoso Entertain bersama Numbay Band saat melakukan penampilan bersama Artis Nasional Titi DJ. 2) Saat penampilan bersama Artis Diva Indonesia, Ruth Sahanaya. 3) Mengiringi artis Papua, Edo Kondologit dan Frans Sisir pada acara "Selamat Tinggal 2012, Selamat Datang 2013" kerjasama dengan Pemda Provinsi Papua di halaman Kantor Gubernur Provinsi Papua, Dok 2 Jayapura. 4) Melakukan perform band dengan Pianis Jazz Indonesia. 5) Personil Numbay Band melakukan penampilan di Taman Imbi, Kota Jayapura. Vitrtuoso Entertain menawarkan produk penyewaan alat musik, audio sound system dan Band Profesional kepada seluruh personal, pengusaha, instansi pemerintah,perusahaan swasta, toko, mal, kalangan akademisi, sekolah, para penggemar musik dan siapa saja yang khususnya berada di Kota Jayapura dan sekitarnya, serta umumnya di Tanah Papua. Vitrtuoso Entertain juga menawarkan bentuk kerjasama seperti mengisi Acara Hari Ulang Tahun baik pribadi maupun instansi, Acara Wisuda, Acara tertentu dari pihak sponsor, Mengiringi Artis dari tingkat Nasional sampai Lokal, Acara Kampanye dan Pilkada, serta Acara-Acara lainnya yang membutuhkan penampilan live, berbeda, profesional, tidak membosankan dan tentunya.... pasti hasilnya memuaskan........ INFO SELENGKAPNYA DI www.ykpmpapua.org

26 August 2009

Sarmi : Pemkab Akan Kembangkan Budidaya Tanaman Bintagor

(www.kompas.com, 25-08-2009)
SARMI-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sarmi berencana akan mengembangkan budidaya tanaman Bintagor mulai dari wilayah distrik hingga ke kampung-kampung.
Upaya itu akan dilakukan, sebab tanaman tersebut selain bermanfaat dalam mencegah abrasi Pantai, juga memiliki nilai ekonomi bagi keluarga.
Wakil Bupati Sarmi Berthus Kyeu-Kyeu mengungkapkan, manfaatkan paling utama dari jenis tanaman Bintagor itu adalah, hasil dari buah tanaman bintagor itu dapat diproduksi menjadi bahan bakar solar.

“Pertama kali kami mendapatkan bibit tanaman Bintagor itu dari Jogyakarta. Karena di daerah tersebut budidaya tanaman tersebut sudah berjalan dengan baik termasuk proses memproduksi buahnya menjadi bahan bakar solar,” ujar Berths Kyeu-Kyeu kepada Cenderawasih Pos belum lama ini.

Menurut Wabup, terkait dengan pembudayaan tanaman bintagor tersebut, saat ini pihak Freeport telah mengembangkan tanaman tersebut, termasuk pembuatan persemaian bibit. Bahkan, belum lama ini, Pemkab Sarmi telah mendapatkan sekitar 5000-an bibit untuk ditanam di sepanjang pantai.

Rencananya juga dalam waktu dekat ini kata Wabup, pihak Freeport akan kembali memberikan sekitar 25 ribu bibit untuk dikembangkan atau ditanamkan ke setiap kampung.
“Saya pikir ini merupakan peluang yang sangat baik, sehingga peluang ini harus dimanfaatkan dengan baik. Sebab, jika tanaman ini sudah berkembang baik, warga bisa memetik hasilnya untuk dijual sehingga bisa menambah penghasilan bagi keluarga,” terangnya.

Dia menambahkan, setelah upaya pembudiayaan tanaman bintagor ini berjalan baik, maka langkah berikutnya adalah akan membangun mesin untuk memproduksi buah menjadi bahan bakar solar. (mud)